“Semua orang bisa belajar edukasi peternakan digital terintegrasi secara menyenangkan. Temukan berbagai peluang dan inspirasi usaha dari peternakan, agribisnis sampai pengolahan limbah dengan belajar langsung dari para ahli dan praktisi di bidangnya di NusaQu Academy.
Belajar dari Ahlinya
Dapatkan pengalaman belajar terbaik dari para mentor profesional di bidang peternakan
Pembelajaran Berbasis Praktik
Kami mengedepankan metode pembelajaran langsung di kandang nusaQu dengan fasilitas modern dan ekosistem bisnis nyata.
Membangun Peternakan Sapi & Domba yang Unggul
Pelajari teknik penggemukan, pembiakan, kesehatan ternak, dan manajemen pakan untuk menghasilkan sapi dan domba berkualitas tinggi.
Ilmu Marketing & Bisnis Peternakan
Pelajari strategi pemasaran digital dan offline, branding produk peternakan, hingga cara menjangkau pasar lebih luas dengan teknik promosi yang efektif.
Sistem Peternakan dari Hulu ke Hilir
Kami membimbing peserta dalam memahami seluruh rantai bisnis peternakan, mulai dari produksi, distribusi, hingga pemasaran, sehingga siap membangun usaha berkelanjutan.
Teknologi Peternakan Modern
Kami menggunakan sistem IoT, Smart Farming, dan otomatisasi untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas peternakan.
Kelas untuk Semua Kalangan
Mulai dari anak-anak, santri, mahasiswa, hingga pebisnis yang ingin meningkatkan kapasitasnya.
Siap Kerja & Berwirausaha
Bekali diri dengan keterampilan nyata untuk membangun usaha mandiri atau menjadi tenaga ahli di industri peternakan.
"Program edukasi peternakan di Nusa Academy sangat bermanfaat bagi anak-anak kami. Mereka tidak hanya belajar teori, tetapi juga melihat langsung bagaimana peternakan dikelola dengan teknologi modern. Ini menjadi pengalaman yang berharga untuk mengenalkan dunia agribisnis sejak dini dan menumbuhkan rasa cinta terhadap lingkungan serta hewan ternak."
Kepala Sekolah TK Al Fatih
"Setelah mengikuti pelatihan di Nusa Academy, saya memahami cara mengelola peternakan dari hulu ke hilir dengan lebih efisien. Penggunaan teknologi Smart Farming sangat membantu meningkatkan produktivitas dan mengurangi biaya operasional. Saya sangat merekomendasikan Nusa Academy untuk para peternak yang ingin berkembang!"
Peternak Sapi
Kami berkomitmen untuk memberikan pengalaman belajar terbaik di Nusa Academy. Jika Anda merasa program yang diikuti tidak sesuai dengan ekspektasi atau tidak mendapatkan manfaat yang dijanjikan, kami menyediakan Garansi 100% Uang Kembali.
Apa itu NusaQu Academy?
NusaQu Academy adalah program edukasi yang bertujuan untuk memberikan wawasan dan keterampilan di bidang peternakan khususnya peternakan sapi dan domba
Apa saja program yang tersedia di NusaQu Academy?
Kami menyediakan berbagai program pelatihan, baik secara offline maupun online, di antaranya:
1. Pelatihan Peternakan Sapi Terpadu
2. Pelatihan Budidaya Cacing & Jamur
3. Kelas Manajemen Bisnis Peternakan
4. Workshop Pembuatan Pakan & Pengolahan Limbah
5. Kunjungan Edukasi untuk Sekolah & Perusahaan
Apakah tersedia program offline dan online?
Ya, NusaQu Academy memiliki program offline yang dilakukan langsung di lokasi peternakan dan online melalui webinar, video pembelajaran, serta konsultasi daring.
Siapa saja yang bisa mengikuti program ini?
Program ini terbuka untuk siapa saja mulai dari sekolah, peternak, perusahaan dan masyarakat umum.
Apakah ada sertifikat setelah mengikuti pelatihan?
Ya, peserta yang menyelesaikan program akan mendapatkan sertifikat resmi dari NusaQu Academy sebagai bukti kompetensi di bidang yang dipelajari.
Apakah ada program untuk anak-anak atau sekolah?
Ya, kami memiliki program edukasi khusus untuk TK, SD, SMP, dan SMA/SMK dalam bentuk kunjungan edukatif ke peternakan serta pelatihan berbasis pengalaman.